Jadwal Jam Tayang Persebaya vs Persita Liga 1 2023/2024: Lengkap Head to Head dan Prediksi Susunan Pemain

11 Agustus 2023, 20:40 WIB
Catat jadwal siaran langsung Persebaya Surabaya vs Persita Tangerang di Liga 1 Sabtu, 12 Agustus 2023. /Tangkapan Layar Vidio

SEPUTARLAMPUNG.COM – Simak jadwal jam tayang Persebaya vs Persita di kompetisi Liga 1 musim 2023/2024.

Seperti diketahui, Persebaya Surabaya akan menjamu Persita Tangerang di Stadion Gelora Bung Tomo pada Sabtu, 12 Agustus 2023.

Menatap laga ini, tim tuan rumah dibekali motivasi tinggi.

Baca Juga: Jadwal Trans7 Hari Ini, 12 Agustus 2023: Jam Tayang Cuan Bos, Mancing Mania Strike Back, Jejak Si Gundul, BTS

Sebab, mereka baru saja menang dalam laga terakhirnya melawan Bhayangkara FC.

Sebaliknya, Persita Tangerang saat ini sedang dalam tren negatif.

Tim berjuluk Pendekar Cisadane itu belum meraup kemenangan dalam 3 laga terakhirnya di Liga 1.

Baca Juga: Mau Rp4,2 Juta? Ayo Daftar di Sini Pakai NIK KTP, Bisa untuk Penerima PKH, BPNT, hingga Lulusan SMA

Situasi sulit yang tengah dihadapi Persita saat ini tentu memberikan keunggulan bagi kubu tuan rumah.

Dengan demikian, diprediksi kemenangan akan mengarah tim berjuluk Bajul Ijo.

Jadwal Pertandingan

Berikut jadwal jam tayang Persebaya vs Persita di Liga 1 2023/2024:

Baca Juga: Baru Memulai Karier? Ini 8 Tips Sukses dan Motivasi untuk Anak Muda dari Steve Jobs hingga Bill Gates

- Stadion Gelora Bung Tomo

- Sabtu, 12 Agustus 2023

- Kickoff pukul 15.00 WIB

- Live Streaming Vidio

Head to Head

Berikut head to head 5 pertemuan terakhir Persebaya vs Persita:

- 18 Januari 2023: Persita vs Persebaya Surabaya 0 - 5

- 01 Agustus 2022: Persebaya Surabaya vs Persita 2 - 0

- 06 Maret 2022: Persita vs Persebaya Surabaya 1 - 1

- 24 November 2021: Persebaya Surabaya vs Persita 4 - 0

- 30 November 2004: Persita vs Persebaya Surabaya 0 - 0

Prediksi Susunan Pemain

Berikut prediksi susunan pemain Persebaya vs Persita:

Persebaya Surabaya (4-2-3-1): Ernando Ari; George Brown, Kadek Raditya, Dusan Stevanovic, Reva Adi Utama; Ripal Wahyudi, Song Ui-young; Sho Yamamoto, Bruno Moreira, Kasim Botan; Paulo Victor.

Pelatih: Uston Nawawi (caretaker)

Persita Tangerang (4-3-3): Aditya Harlan; Muhammad Toha, Javlon Guseynov, Christian Rontini, Mario Jardel; Bae Sin-yeong, Mateo Bustos, Ezequiel Vidal; Esal Sahrul, Irsyad Maulana, Ramiro Fergonzi.

Pelatih: Luis Edmundo Durán.

Itulah dia info terkait jadwal jam tayang, head to head, dan prediksi susunan pemain Persebaya vs Persita di Liga 1 2023/2024.***

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler