Jawa Timur Punya Pabrik KA Terbesar se-ASEAN Senilai Rp1,6 Triliun! Lokasinya Dekat Pelabuhan, di Daerah Mana?

- 19 Januari 2024, 16:55 WIB
Pabrik KA terbesar se-ASEAN senilai Rp1,6 triliun ada Jawa Timur.
Pabrik KA terbesar se-ASEAN senilai Rp1,6 triliun ada Jawa Timur. /PT INKA

Baca Juga: Mulai 2024, Pabrik Pengolahan Sampah Plastik TERBESAR di Asia Tenggara Senilai Rp700 Miliar Ada di Jawa Tengah

Dilansir dari laman m.banyuwangitourism.com, bersamaan diresmikannya workshop PT Stadtler INKA Indonesia pada 9 Maret 2023, kontrak pengadaan kereta penumpang dan KRL antara PT INKA, PT KAI dan PT KCI atau KAI Commuter senilai Rp9 triliun turut diteken.

Kontrak pengadaan kereta dengan PT.KAI meliputi pengadaan 16 Trainset (12 car per trainset) sarana KRL Baru, 612 Unit Kereta SS New Generation untuk program replacement tahun 2023-2026, dan 10 car kereta luxury.

Adapun pengadaan KRL bernilai Rp3,4 triliun, sementara untuk kereta replacement sebesar Rp 5,5 triliun, dan kereta luxury senilai Rp150 miliar.

Pada kesempatan tersebut, Wakil Menteri BUMN II, Kartika Wiryoadmojo menyebut bahwa pabrik KA terbesar se-ASEAN dibangun untuk meningkatkan produksi KA kualitas ekspor, sekaligus mendorong pembukaan lapangan kerja.

Baca Juga: Bendungan Terbesar di Asia Tenggara Ternyata Ada di Lampung, Luasnya 3.560 Ha! Berlokasi di Kabupaten ini

"PT. INKA sendiri sudah mengekspor ke berbagai negara seperti Bangladesh, Filipina, Singapura, India, New Zealand, hingga Australia," kata Wamen Kartika dikutip tim Seputarlampung.com pada 19 Januari 2024.

Dengan adanya workshop INKA di Banyuwangi, diharapkan berdampak membuka lapangan kerja, menggerakkan ekonomi daerah, serta menjadi katalis bagi transportasi publik di Banyuwangi hingga nasional.

Demikian informasi terkait Pabrik KA terbesar se-ASEAN senilai Rp1,6 triliun yang ada di Banyuwangi, Provinsi Jawa Timur.***

 

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah