Bantuan PIP 2023 Bisa Hangus! Segera Aktivasi Rekening PIP di BRI-BNI untuk Siswa Kelas 6, 9, dan 12

- 15 Mei 2023, 13:45 WIB
Cara dan syarat aktivasi rekening PIP 2023 SD, SMP, SMA-SMK sebelum 30 Juni 2023.
Cara dan syarat aktivasi rekening PIP 2023 SD, SMP, SMA-SMK sebelum 30 Juni 2023. /BRI

SEPUTARLAMPUNG.COM - Penyaluran bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) sudah dimulai. Siswa kelas 6 SD, 9 SMP, dan 12 SMA-SMK yang terdaftar sebagai penerima PIP 2023 wajib aktivasi rekening.

Proses aktivasi rekening dibuka hingga 30 Juni 2023. Hal ini diungkap oleh Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan (Puslapdik), Abdul Kahar, dalam acara Sosialisasi dan Percepatan PIP pada 10 Mei 2023 lalu.

Per hari ini, Senin, 15 Mei 2023, bantuan PIP 2023 sudah disalurkan ke 6.432.461 penerima jenjang SD, SMP, SMA-SMK.

Total ada 3.276.813 siswa SD yang sudah menerima bantuan PIP 2023. Namun, tidak semua siswa wajib aktivasi rekening.

Baca Juga: Jadwal PPDB DKI Jakarta 2023-2024 SMP, SMA, SMK Lengkap! Ini Syarat dan Cara Daftar Pra Pendaftaran

Hanya siswa kelas 6, 9, dan 12 saja yang wajib aktivasi rekening PIP 2023 hingga akhir Juni 2023.

Artinya, apabila siswa tidak melakukan aktivasi rekening hingga lewat 30 Juni 2023, maka dana PIP 2023 akan hangus dan dikembalikan ke kas negara.

Untuk itu, siswa kelas 6, 9, dan 12 segera cek nama penerima PIP 2023 di pip.kemdikbud.go.id pada hari ini. Jika terdaftar, segera ikuti langkah dan tata cara aktivasi rekening PIP di bawah ini.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x