Bansos Cair Maret 2023: BPNT, PKH, dan Bantuan Pangan, Cuma Tersalurkan ke NIK KTP Kriteria Ini

- 12 Maret 2023, 18:10 WIB
Bansos yang Cair Maret 2023, ada BPNT Sembako, PKH, dan Bantuan Pangan,  Cek Nama Penerima Bansos di Link Resmi Kemensos
Bansos yang Cair Maret 2023, ada BPNT Sembako, PKH, dan Bantuan Pangan, Cek Nama Penerima Bansos di Link Resmi Kemensos /Dzikri Abdi Setia/Seputarlampung.com//Seputarlampung.com/Dzikri Abdi Setia



SEPUTARLAMPUNG.COM – Bansos apa saja yang cair pada Maret 2023? Ada BPNT sembako, PKH, dan Bantuan Pangan, hanya tersalurkan ke NIK KTP kriteria ini.

Kemensos mulai mencairkan bantuan sosial BPNT sembako dan PKH di beberapa daerah Indonesia dengan nominal dan kategori yang berbeda.

BPNT atau Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan disalurkan kepada 18,8 juta Keluarga Penerima Manfaat (KPM), PKH atau Program Keluarga Harapan diberikan untuk 10 juta KPM.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 9 Kelas 5 SD Halaman 70 71 75 Benda di Sekitar Kita Subtema 2 Benda dalam Kegiatan Ekonomi

Penyaluran bansos BPNT, PKH, dan bansos pangan dilakukan serentak pada Maret 2023.

Untuk jadwal penyalurannya dalam setahun, bansos BPNT disalurkan setiap bulan, PKH per tiga bulan (Januari-Maret, April-Juni, Juli-September, Oktober-Desember), dan bansos pangan (Maret, April, Mei).

Lantas, apa syarat untuk menjadi penerima bansos PKH, BPNT sembako 2023, dan bansos pangan?

Dikutip Seputarlampung.com dari Kemensos, syarat untuk menjadi penerima bansos tersebut adalah masyarakat prasejahtera yang sudah terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Untuk mengetahui, status penerimaan bansos BPNT, PKH, dan pangan 2023 masyarakat bisa cek secara online melalui situs cekbansos.kemensos.go.id.

Baca Juga: Cari HP Canggih Harga Ekonomis? Baca Review Oppo A76 Maret 2023, Cek Spesifikasi dan Fitur Unggulannya di Sini

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x