JD.ID Umumkan Tutup Semua Layanan di Indonesia per 31 Maret 2023, Ini Alasan yang Diungkap

- 31 Januari 2023, 11:30 WIB
JD.ID umumkan akan segera menghentikan semua layanannya di Indonesi per 31 Maret 2023
JD.ID umumkan akan segera menghentikan semua layanannya di Indonesi per 31 Maret 2023 //JD.ID

Baca Juga: PT Aneka Dasuib Jaya Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan D3, Cek Posisi dan Kualifikasinya

Sebelumnya, JD.ID juga telah melakukan PHK massal pada 2022.

JD.ID termasuk e-commerce yang berkembang cukup pesat di Indonesia dan menjadi pusat belanja online yang telah diminati serta dipercaya konsumen Indonesia selama ini.

Lantas, apa alasan JD.ID menutup operasionalnya di Indonesia?

Diketahui dari informasi sumber resminya, keputusan JD.ID menutup semua layanan di Indonesia merupakan intruksi dari induk perusahaan JD.com, Inc.

Diketahui, sebelum ada pernyataan resmi dari JD.ID terkait penghentian operasionalnya di pasar Indonesia, JD.com diberitakan sejak Desember 2022 akan menarik bisnis e-commerce ini dari Indonesia dan Thailand.

Baca Juga: Sinopsis Sicario: Day of The Soldado (2018), Konflik Besar Dua Kartel Narkoba Meksiko

Dilansir Seputarlampung.com dari South China Morning Post, alasan JD.com mundur dari Indonesia dan Thailand yang merupakan pasar terbesar di Asia Tenggara ini dikarenakan ingin mempertajam fokusnya untuk mengurangi kerugian di wilayah tersebut.

Selain itu, mereka juga ingin memperkuat operasi di pasar dalam negerinya.

Sebagai informasi, JD.ID pertama kali beroperasi di Indonesia pada November 2015. Ada banyak kategori produk yang ditawarkan di platform belanja online ini, yakni mulai dari produk untuk ibu dan anak, produk harian, smartphones, elektronik, hingga produk luxury.

Halaman:

Editor: Desy Listhiana Anggraini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x