Profil dan Biodata Lengkap Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, Anak Ridwan Kamil yang Hilang di Sungai Aare Swiss

- 27 Mei 2022, 18:25 WIB
Emmeril Kahn Mumtadz atau akrab disapa Eril, anak kandung Gubernur Jabar Ridwan Kamil, dikabarkan hilang di Swiss.
Emmeril Kahn Mumtadz atau akrab disapa Eril, anak kandung Gubernur Jabar Ridwan Kamil, dikabarkan hilang di Swiss. /Instagram/emmerilkahn/

SEPUTARLAMPUNG.COM - Keluarga Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sedang dilanda duka.

Pasalnya, putra sulungnya, Emmeril Kahn Mumtadz atau akrab dipanggil Eril, dikabarkan hilang terseret arus Sungai Aaree di Bern, Swiss usai berenang pada Kamis, 26 Mei 2022.

Hingga saat ini keberadaan Eril belum ditemukan, Tim SAR Swiss sendiri pada Hari ini, 27 Mei 2022 memperluas area pencarian Eril mulai pukul 09.00 waktu setempat.

Kabar menghilangnya Eril di Sungai Aare didapatkan dari adik Ridwan Kamil yakni Elpi Nazmuzaman.

Baca Juga: 10 SMP Negeri dan Swasta Terbaik di Pangkalpinang, Bangka Belitung untuk Acuan Siswa Daftar PPDB 2022

"Benar, anak pertama dari kakak saya, Ridwan Kamil, bernama Emmeril Kahn Mumtadz atau biasa dipanggil Eril mengalami musibah. Dia terseret arus sungai di Bern, Swiss," ungkap Elpi Nazmuzaman seperti yang dikutip seputarlampung.com dari PR Tasikmalaya pada Jumat, 27 Mei 2022.

Sebelum kejadian nahas itu terjadi, Eril berenang di Sungai terpanjang Swiss tersebut bersama dengan sang adik, Camillia Lartitia Azzahra dan temannya.

Saat akan naik ke permukaan Sungai, Eril justru terseret arus yang cukup deras. Teman Eril sempat membantu, namun nahas, dia tidak bisa membawa Eril ke permukaan.

Eril ke Swiss bersama dengan datang bersama dengan keluarganya, termasuk istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya dengan tujuan untuk mencari Universitas untuk melanjutkan pendidikan S2.

Baca Juga: GRATIS! Buruan Daftar Pelatihan dan Sertifikasi Kerja Tahap 2 Tahun 2022 di BLK Subang Jawa Barat, Ini Infonya

Ya, putra sulung Ridwan Kamil dan Atalia Praratya ini sudah memasuki tingkat akhir jenjang S1 jurusan Teknik Mesin di Institut Teknologi Bandung (ITB)

Berikut profil dan biodata lengkap Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, putra sulung Ridwan Kamil dan Atalia Praratya:

Eril lahir di New York, 25 Juni 1999. Eril lahir saat Kang Emil sedang menempuh pendidikan S2 Master Urban Design di University of California, Berkeley. 

Eril merupakan lulusan pondok pesantren, dia menempuh pendidikan SD dan SMP di Pondok Pesantren Darul Hikam, Bandung. 

Dilansir dari akun Linkedin miliknya, Eril kemudian melanjutkan sekolah di SMAN 3 Bandung dengan jurusan yang ditempuh adalah IPA.

Saat masih menempuh pendidikan di SMAN 3 Bandung, Eril mengikuti beberapa kegiatan ekstrakurikuler seperti sepakbola, musik klasik, dan menjadi anggota OSIS.

Pada 2017, Eril melanjutkan pendidikannya ke ITB dengan mengambil jurusan Teknik Mesin.

Di Kampus yang juga merupakan almamater sang Ayah, Eril sempat didapuk menjadi Asisten Laboratorium Mekatronika FTMD ITB selama tiga bulan yakni pada Januari 2020 hingga Maret 2020.

Baca Juga: Simak Profil 2 SMA Paling Unggul di Kabupaten Lumajang Jawa Timur Berikut untuk Referensi pada PPDB 2022

Eril juga sempat ditunjuk sebagai Campus Ambassador oleh Skill Up pada Oktober 2020 hingga Februari 2021.

Eril juga tercatat aktif dalam organisasi Himpunan Mahasiswa Mesin ITB dia menduduki beberapa jabatan seperti Sekjen Pemilihan (Maret 2018-April 2019), Komandan Lapangan (2019-2021), dan Kepala Divisi Intrakampus (2020 hingga Maret 2021).

Tak hanya aktif di Kampus, Eril juga sudah dua kali melakukan magang di perusahaan ternama.

Pertama, dia magang sebagai Mechanical Engineering di PT. Pindad (Persero) Bandung, Jawa Barat pada Januari 2021 hingga Maret 2021.

Kedua, dia magang sebagai Insinyur Peralatan Berputar di Badak LNG pada Juli 2021 hingga September 2021.

Eril diketahui sedang menempuh pendidikan Energi Summer School bidang Digitalisasi Energi Industri dan Energi Terbarukan di Peter the Great St. Petersburg Polytechnic University, Russia sejak 2021.

Eril sendiri memangku jabatan Presiden di Jabar Bergerak Zillenial sejak 2022.

Baca Juga: Simak Profil 2 SMA Paling Unggul di Kabupaten Lumajang Jawa Timur Berikut untuk Referensi pada PPDB 2022

Putra sulung Ridwan Kamil ini juga sukses menjadi juara pertama Lomba Live Nasional dari UNJ pada Juni 2022.

Dia juga sukses menjadi finalis Olympics of History yang diselenggarakan oleh Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) pada Juni 2016.

Eril memiliki akun Instagram pribadi yakni @emmerilkahn yang hingga saat ini sudah diikuti oleh sekitar 114.000 orang.

Itulah profil Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Ridwan Kamil dan Atalia Praratya yang hilang terseret arus Sungai Aare, di Bern, Swiss.*** 

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Berbagai Sumber PR Tasikmalaya LinkedIn


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah