Selamat! Pikiran-Rakyat.com Raih Gold Winner sebagai General News Online Terbaik di Ajang IPMA SPS Awards 2022

- 30 Maret 2022, 06:00 WIB
CEO PRMN Agus Sulistriyono mewakili PIkiran-Rakyat.com menerima penghargaan General News Online Terbaik dan meraih Gold Winner IPMA di SPS Awards 2022.
CEO PRMN Agus Sulistriyono mewakili PIkiran-Rakyat.com menerima penghargaan General News Online Terbaik dan meraih Gold Winner IPMA di SPS Awards 2022. /PRMN/Dadang Hermawan

Pada tahun ini, Pikiran-Rakyat.com meraih penghargaan Gold Winner Indonesia Print Media Awards (IPMA) kategori General News Online Terbaik 2022 bersama Kompas.id dan Sindonews.com.

Baca Juga: Tes IQ: Selesaikan Gambar ini, dan Mungkin ini Tidak Mudah untuk Menyelesaikannya

Pencapaian inI tidak terlepas dari dukungan banyak pihak. Apalagi, selama ini PRMN dikenal sebagai media berjejaring yang sudah memiliki lebih dari 160 network di seluruh di Indonesia.

Sejak dua tahun berdiri, PRMN sudah mencetak ratusan pengusaha media digital dan menciptakan lapangan kerja bagi ribuan content creator di tanah air.

CEO PRMN Agus Sulistriyono (paling kanan) mewakili PIkiran-Rakyat.com menerima penghargaan General News Online Terbaik dan meraih Gold Winner IPMA di SPS Awards 2022.
CEO PRMN Agus Sulistriyono (paling kanan) mewakili PIkiran-Rakyat.com menerima penghargaan General News Online Terbaik dan meraih Gold Winner IPMA di SPS Awards 2022. PRMN/Dadang Hermawan

 

SPS Awards 2022

SPS Awards 2022 merupakan ajang pemberian apresiasi kepada para insan pers terbaik di tanah air yang tetap menjaga kualitas konten meskipun menghadapi situasi sulit pandemi covid-19.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, SPS Awards menghadirkan empat kategori, yakni Indonesia Print Media Awards (IPMA), Inhouse Magazine Awards (InMA), Indonesia Student Media Awards (ISPRIMA), dan Indonesia Young Readers Awards (IYRA).

Tema Serikat Perusahaan Pers Awards tahun 2022 ini adalaj "Merawat Jurnalisme, Mengokohkan Nasionalisme", yang merupakan ajang pemberian penghargaan bagi pegiat media di tanah air.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia

Sumber: Berita DIY


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah