BMKG Peringatkan 28 Wilayah Indonesia Berpotensi Alami Cuaca Ekstrem, Senin 20 September 2021

20 September 2021, 06:01 WIB
Peringatan dini BMKG akan cuaca ekstrim di Indonesia, Senin, 20 September 2021. /BMKG

SEPUTARLAMPUNG.COM – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) telah menyampaikan informasi mengenai peringatan dini akan terjadinya cuaca ekstrem di 28 wilayah Indonesia.

Cuaca ekstrem itu diprediksi akan terjadi besok, 20 September 2021. Hal ini disampaikan BMKG melalui unggaan di Instagramnya pada Minggu, 19 September 2021.

“Halo sobat BMKG. Berikut disampaikan peringatan dini cuaca 19-21 September 2021,” bunyi caption pada unggahan tersebut.

Baca Juga: Dinsos DKI Jakarta Umumkan BST DKI Rp600 Ribu Hanya Sampai Tahap 6, Warga Banyak yang Terlanjur Berharap

Untuk tanggal 20 September 2021, BMKG memprediksi ada 18 wilayah di Indonesia yang berpotensi akan turun hujan lebat disertai dengan petir dan angin kencang.

Sedangkan , delapan wilayah lainnya diprediksi berpotensi akan turun hujan disertai dengan petir sampai angin kencang.

Sementara itu, ada dua wilayah di Indonesia yang berpotensi akan mengalami angin kencang tanpa disertai hujan.

Berikut peringatan dini cuaca ekstrem, Senin, 20 September 2021, di 28 wilayah di Indonesia yang dikutip dari meteo.bmkg.go.id:

Baca Juga: Tes Kepribadian: Kenali Dirimu dan Orang Lain Lewat Golongan Darah, Ungkap Sisi Menariknya di Sini

Wilayah yang Berpotensi Hujan Lebat Disertai Kilat/Petir dan Angin Kencang

  • Aceh
  • Bengkulu
  • Jambi
  • Sumatera Selatan
  • Banten
  • Jawa Barat
  • Kalimantan Tengah
  • Kalimantan Utara
  • Kalimantan Timur
  • Sulawesi Utara
  • Gorontalo
  • Sulawesi Tengah
  • Sulawesi Barat
  • Sulawesi Tenggara
  • Maluku Utara
  • Maluku
  • Papua Barat
  • Papua

Wilayah yang Berpotensi Hujan Disertai Kilat/Petir hingga Angin Kencang

  • Sumatera Utara
  • Riau
  • Kep. Riau
  • Lampung
  • Jawa Timur
  • Kalimantan Barat
  • Kalimantan Selatan
  • Sulawesi Selatan

Baca Juga: Tidak Hanya Way Sekampung, Bendungan Margatiga Lampung Timur Juga Bakal Dirampungkan Tahun 2021 Ini

Wilayah yang Berpotensi Angin Kencang

  • Nusa Tenggara Timur
  • Nusa Tenggara Barat

Demikianlah informasi mengenai prediksi dari BMKG terkait kondisi cuaca ekstrem di 28 wilayah Indonesia. Untuk menghindari terjadinya hal-hal di luar dugaan, tidak ada salahnya jika kita lebih waspada dari sekarang.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler