Perlu Tahu! 6 Hal Ini Dilarang Dilakukan Saat Berhubungan Suami Istri

- 30 September 2020, 13:55 WIB
Ilustrasi pernikahan.
Ilustrasi pernikahan. /Unsplash



SEPUTAR LAMPUNG – Sebagai agama yang sempurna, Islam memiliki panduan yang lengkap dalam semua aspek kehidupan. Termasuk di ranah yang memiliki privasi tingkat tinggi yakni hubungan suami istri.

Keagungan Islam terlihat dalam sejumlah adab yang mesti ditaati oleh mereka yang bahkan telah dihalalkan hubungannya berdasarkan syariat dan hukum negara.

Berbagai aturan dan panduan ini tentunya ditujukan agar pernikahan benar-benar berlangsung dalam koridor untuk mencapai sakinah bersama, dunia dan akhirat.

Sebagaimana kita ketahui pula, hubungan intim suami istri dalam Islam tidak hanya dalam rangka memenuhi kepuasan semata. Namun di dalamnya juga bertujuan untuk menambah rasa cinta dan kepercayaan serta menambah keharmonisan dalam rumah tangga.

Baca Juga: Diminta Menggantikan Kotak Kosong, Tukang Sapu di Rusia Ini Justru Kalahkan Petahana dalam Pilkada

Sebagaimana diberitakan oleh Ringtimes Banyuwangi sebelumnya dalam artikel berjudul “6 Hal yang Haram Dilakukan Saat Berhubungan Suami Istri", terdapat beberapa hal yang dilarang saat berhubungan suami istri, yakni:

1. Dilarang berhubungan tanpa membaca doa

Tidak hanya makan, minum, tidur, atau apapun yang harus diawali dengan doa, berhubungan suami istri juga harus diawali dengan berdoa sebelum melakukannya, sesuai sabda Rasul:

) Dalam nama Tuhan, Tuhan menyelamatkan kita Setan, dan Setan menyelamatkan kita, itu tidak memberi kita. Utusan Tuhan, semoga doa dan damai Tuhan besertanya, berkata: (Jika Tuhan menetapkan seorang anak di antara mereka, Setan tidak akan pernah menyakitinya.) Narasi oleh Al-Bukhari 9/187
 

‘Dengan nama Allah, Ya Allah jauhkan syetan dari kami dan jauhkan syetan dari apa yang Engkau rezkikan kepada kami.’

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Ringtimes Banyuwangi (PRMN)


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x