Tanda Malam Lailatul Qadar, Amalan, dan Ciri Orang yang Dapatkan Malam Seribu Bulan Menurut Ustadz Adi Hidayat

- 17 April 2022, 15:30 WIB
Ilustrasi malam Lailatul Qadar.
Ilustrasi malam Lailatul Qadar. /Pexels.com/

SEPUTARLAMPUNG.COM – Apakah yang menjadi tanda dari malam Lailatul Qadar? Berikut amalan yang bisa dikerjakan berserta ciri orang yang mendapatkan malam seribu bulan menurut Ustadz Adi Hidayat .

Malam Lailatul Qadar adalah satu malam istimewa yang hadir di bulan suci Ramadan. Tak heran jika umat muslim sangat menantikan malam yang juga dikenal dengan malam seribu bulan ini.

Sayangnya, tak seorang pun dapat memastikan kapan malam Lailatul Qadar ini terjadi. Namun berdasarkan berbagai riwayat hadist dan sabda Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wasallam, malam seribu bulan ini hadir pada 10 malam terakhir dari bulan Ramadan.

Dikutip dari video YouTube Channel Tausiyah yang diunggah pada 2 Mei 2021, Ustadz Adi Hidayat menjabarkan Tanda malam Lailatul Qadar beserta ciri-ciri orang yang mendapatkannya.

Baca Juga: Ustadz Adi Hidayat Ungkap 6 Surah Alquran yang Dibaca saat Sholat Dhuha untuk Datangkan Rezeki Berlimpah

Menurut Ustadz Adi Hidayat, pada saat malam Lailatul Qadar semua malaikat turun ke bumi. Bahkan para ulama mengatakan saking banyaknya malaikat yang turun, bumi jadi padat. Sehingga pepohonan yang ditiup angin pun ia akan tampak tidak bergerak, tenang.

“Tanda- tanda malam Lailatul Qadar itu tenang,” kata Ustadz Adi Hidayat.

Lantas, apa yang menjadi ciri dari orang yang mendapatkan malam Lailatul Qadar?

Orang yang mendapatkan malam Lailatul Qadar hatinya akan terasa tenang dan sangat damai. Bahkan keadaan awan tenang, alam juga tampak begitu tenang.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: YouTube Channel Tausiyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah