Zina dan Dosa Besar Lain akan Allah Ampuni jika Suka Baca Kalimat dan Lakukan Hal ini Menurut Syekh Ali Jaber

- 12 Januari 2022, 17:15 WIB
Syekh Ali Jaber
Syekh Ali Jaber /Youtube/Taman Surga.Net

SEPUTARLAMPUNG.COM – Zina termasuk salah satu dosa besar. Pelakunya akan mendapatkan balasan pedih dari Allah di hari perhitungan. Namun, Syekh Ali Jaber mengatakan, pezina akan mendapat ampunan Allah jika ia suka ucapkan sebuah kalimat dan lakukan satu hal ini.

Dosa zina memang bukan perkara sepele. Jika pelakunya tidak bartaubat hingga nyawanya dicabut, maka dipastikan ia akan dimasukkan ke dalam neraka. Karenanya Syekh Ali Jaber pun mengingatkan agar kita menjauhi zina yang masuk golongan dosa besar ini.

Bagi yang terlanjur melakukan zina atau dosa besar lainnya, sebaiknya segera minta ampunan Allah dengan cara yang benar. Anda bisa mengikuti apa yang disampaikan oleh Syekh Ali Jaber tentang cara berhenti dari kebiasaan berzina dan tips bertaubat yang tepat.

Baca Juga: Lambung dan Jantung Ternyata Bisa Lebih Sehat dengan Konsumsi Makanan Khas Indonesia Ini Kata dr Zaidul Akbar

Dilansir Seputarlampung.com melalui video dari kanal Youtube Syekh Ali Jaber yang diunggah pada 29 Oktober 2019, ia menjelaskan mengenai cara bertaubat dari dosa zina atau pun dosa besar lainnya agar Allah mau ampuni.

Menurut Syekh Ali Jaber, setiap dosa kecuali syirik akan Allah ampuni selama kita mau bertaubat sebelum ajal menjemput.

"Jangan sampai kita menghadapi kematian tapi kita belum bertaubat dari dosa karena naudzubillah orang yang meninggal dunia masih memiliki dosa maksiat apalagi dosa besar dan belum sempat bertaubat kepada Allah SWT itu bisa jadi ancaman," kata Syekh Ali Jaber.

Kemudian, Syekh Ali Jaber mengisahkan seorang wanita yang punya kebiasaan zina dan mendapat teguran dari Allah melalui mimpinya.

"Ada seorang wanita pernah bermimpi, mohon maaf dia sepertinya punya kebiasaan berzina. Dia pernah bermimpi dan di dalam mimpi itu dia melihat dia sedang naik mobil dengan keluarganya kemudian naik gunung lalu tiba mobilnya terbalik dan dia pingsan," katanya.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani

Sumber: Youtube Syekh Ali Jaber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah