Niat dan Tata Cara Shalat Gerhana Bulan atau Khusuf, Perbanyak Amalan Ini saat Terjadi Gerhana

8 November 2022, 07:00 WIB
Ilustrasi Shalat Gerhana /Pixabay.com/ Mohamed_Hassan

SEPUTARLAMPUNG.COM - Berikut bacaan niat shalat khusuf dan tata cara shalat saat terjadi gerhana bulan. Lengkap dengan amalan yang dianjurkan.

Hari ini, Selasa, 8 November 2022 sore-malam umat Muslim di Indonesia akan melaksanakan shalat gerhana bulan atau shalat khusuf.

Fenomena gerhana bulan total akan terjadi pada hari ini, Selasa, 8 November 2022 sekitar pukul 18.42 WIB sebagaimana dibagikan oleh LAPAN.

Gerhana merupakan salah satu tanda kebesaran Allah SWT. Allah menganjurkan umat muslim untuk melaksanakan shalat khusuf saat terjadi gerhana.

Baca Juga: Contoh Khutbah Gerhana Bulan Total Hari Ini 8 November 2022, Tema: Menyikapi Tanda Kebesaran Allah SWT

Shalat khusuf yakni shalat 2 rakaat yang dilakukan saat terjadi gerhana bulan. Shalat Gerhana dilaksanakan pada saat terjadi gerhana sampai dengan usai gerhana.

Hukum shalat khusuf yakni sunnah muakkad untuk laki-laki dan perempuan.

Orang yang dapat mengerjakan shalat khusuf adalah mereka yang mengalami gerhana atau berada di kawasan yang dilintasi gerhana.

Orang yang berada di kawasan yang tidak dilintasi gerhana tidak dituntunkan mengerjakan Shalat Gerhana.

Baca Juga: Referensi Khutbah Jumat Terbaru untuk 11 November 2022 dengan Tema Nasihat Bagi yang Masih Meremehkan Shalat

Inilah bacaan niat dan tata cara shalat khusuf atau shalat gerhana bulan, lengkap dengan amalan yang dianjurkan.

Bacaan Niat Shalat Gerhana Bulan

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامً/مَأمُومًا لله تَعَالَى

Ushallî sunnatal khusûf rak'ataini imâman/makmûman lillâhi ta'âlâ

Artinya: "Saya shalat sunah gerhana bulan dua rakaat sebagai imam/makmum karena Allah SWT."

Amalan sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan saat terjadi gerhana dan sebelum shalat khusuf atau gerhana bulan yakni mandi, berdzikir, bertakbir, hingga bersedekah.

Baca Juga: 10 Pesan Perubahan di Hari Pahlawan Nasional 2022, Cocok untuk Caption Twibbon di Story Media Sosial

 

Tata Cara Shalat Gerhana

Shalat gerhana bulan dilaksanakan secara berjamaah tanpa adzan dan iqamah.

Shalat khusuf terdiri dari dua rakaat, pada setiap rakaat melakukan rukuk, qiyam dan sujud dua kali. Shalat gerhana boleh dilakukan di tanah lapang ataupun di masjid.

Berikut urutan tata cara Shalat Gerhana dilansir dari suaramuhammadiyah.id:

  1. Imam menyerukan aṣ-ṣalātu jāmi‘ah.
  2. Takbiratulihram.
  3. Membaca doa iftitah
  4. Membaca taawuz, basmalah lalu membaca surah al-Fatihah dan surah panjang dengan jahar.
  5. Rukuk, dengan membaca tasbih yang lama.
  6. Mengangkat kepala dengan membaca "sami‘allāhu li man ḥamidah", makmum membaca "rabbanā wa lakal-ḥamd."
  7. Berdiri tegak, lalu membaca al-Fatihah dan surah panjang (tetapi lebih pendek dari yang pertama).
  8. Rukuk, sambil membaca tasbih yang lama tetapi lebih singkat dari yang pertama.
  9. Bangkit dari rukuk dengan membaca "sami‘allahu li man hamidah, rabbana wa lakal-hamd."
  10. Sujud.
  11. Duduk di antara dua sujud.
  12. Sujud.
  13. Bangkit dari sujud, berdiri tegak mengerjakan rakaat kedua seperti rakaat pertama tanpa membaca doa iftitah.
  14. Salam.

Baca Juga: Gerhana Bulan Total 8 November, Ini Jadwal Umat Islam Gelar Salat Khusuf di Tiap Daerah

Setelah shalat khusuf atau gerhana bulan selesai, imam berdiri menyampaikan khutbah satu kali. Isi khutbah dianjurkan berupa nasihat serta peringatan terhadap tanda-tanda kekuasaan Allah.

Demikian bacaan niat dan tata cara shalat khusuf atau shalat gerhana bulan hari ini, Selasa, 8 November 2022, lengkap dengan amalan sunnah yang dianjurkan.***

Editor: Desy Listhiana Anggraini

Sumber: Suara Muhammadiyah

Tags

Terkini

Terpopuler