14 Januari Peringati Hari Apa? Ini 2 Momen Unik yang Dirayakan Bersamaan, Salah Satunya International Kite Day

- 12 Januari 2024, 18:51 WIB
Hari Layang-Layang Internasional, salah satu momen yang diperingati setiap 14 Januari.
Hari Layang-Layang Internasional, salah satu momen yang diperingati setiap 14 Januari. /brgfx/Freepik

Layang-layang merupakan permainan tradisional yang populer di kalangan anak-anak hingga dewasa.

Namun awalnya, menerbangkan layang-layang merupakan hobi yang diperuntukkan bagi keluarga kerajaan dan orang kaya.

Hari Layang-Layang Internasional berasal dari India dan paling populer diperingati di Kota Ahmedabad di negara bagian utara Gujarat.

Perayaan ini juga dikenal dengan nama Uttarayan atau Makar Sankranti yang memperingati peralihan dari musim dingin dan musim panas.

Dilansir dari National Today, Hari Layang-Layang Internasional diperingati setiap tahunnya pada 14 Januari selama Makar Sankranti dan berakhir pada 15 Januari.

Baca Juga: 2 Januari Peringati Momen Apa? Ketahui Sejarah Hari Introvert Sedunia hingga Cara Download Twibbon, Gratis!

Di Gujarat, tanggal tersebut dinyatakan sebagai hari libur. Sehingga masyarakat dapat menikmati momen festival pada perayaan Hari Layang-Layang Internasional.

2. World Logic Day

World Logic Day atau Hari Logika Sedunia merupakan momen spesial yang diperingati secara global pada 14 Januari setiap tahunnya.

Hari Logika Sedunia menjadi momen untuk meningkatkan pemahaman terkait sejarah intelektual serta segala yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan yang bisa diterima dengan logika dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Dilansir dari UNESCO, perayaan Hari Logika Sedunia bertujuan untuk membina kerjasama internasional, mendorong pengembangan logika, hingga mendukung kegiatan asosiasi yang terlibat dengan logika.

Halaman:

Editor: Ririn Handayani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah