Chord dan Lirik Wake Me Up When September Ends oleh Green Day, Lagu Sedih tentang Kehilangan Seorang Ayah

- 30 September 2021, 20:15 WIB
Lirik dan terjemahan lagu Green Day - Wake Me Up When September Ends.
Lirik dan terjemahan lagu Green Day - Wake Me Up When September Ends. /Tangkapan layar Youtube.com/Green Day

SEPUTARLAMPUNG.COM - Lagu 'Wake Me Up When September Ends' oleh Green Day menandai akhir September ini.

Lagu Wake Me Up When September Ends terdapat di dalam album American Idiot yang dirilis pada September 2004.

Segera setelah Green Day merilis album American Idiot, single 'Wake Me Up When September Ends' langsung menjadi favorit di kalangan penggemar dan melejit ke Top 10 hit di AS, Inggris dan di seluruh dunia. 

Baca Juga: Ikatan Cinta 30 September 2021: Nino Maafkan Elsa, Mama Sarah Bebas dari Penjara, Andin Rayakan Ulang Tahun

Namun ada kisah di balik lagu Wake Me Up When September Ends tersebut.

Dikutip dari laman Song Fact, Vokalis Green Day Billie Joe Armstrong menulis 'Wake Me Up When September Ends' tentang efek kematian ayahnya terhadap dirinya.

Andrew Armstrong meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker kerongkongan pada September 1982 ketika Billie baru berusia 10 tahun. "Saya pikir (kenangan) itu adalah sesuatu yang tetap bersama saya," ujar Billie.

Billie melanjutkan, "Bulan September adalah hari jadi yang selalu menyedihkan, entahlah, agak mengecewakan. Saya memikirkannya setiap hari. Saya agak menghindari menulis tentang dia selama bertahun-tahun dan akhirnya membuat terobosan. . Rasanya menyenangkan. Itu bukan emosi negatif, tapi hanya untuk menghormatinya."

Ia menjelaskan bahwa judul tersebut langsung mengutip kata-kata yang ia ucapkan kepada ibunya saat ayahnya meninggal.

Halaman:

Editor: Dzikri Abdi Setia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah