Bocoran Mouse Episode 9 Malam Ini: Penuh dengan Teka-Taki, Berikut 3 Poin Kenapa Anda Harus Menonton Drama Ini

- 31 Maret 2021, 12:15 WIB
Lee Seunggi, Lee Hee Jun, Park Ju Hyun, dan Kyung Soo Jin dalam drama 'Mouse'
Lee Seunggi, Lee Hee Jun, Park Ju Hyun, dan Kyung Soo Jin dalam drama 'Mouse' /Soompi

1. Diperankan oleh banyak aktro berbakat dan veteran

 

Lee Seung Gi berperan sebagai Jung Ba Reum, seorang polisi baru yang sangat baik kepada hewan dan orang-orang di sekitarnya, sementara Lee Hee Joon berperan sebagai Go Moo Chi, seorang detektif tangguh yang berusaha membalas dendam kepada psikopat yang telah membantai kedua orang tuanya.

Ketika psikopat baru mulai membuat kekacauan, Jung Ba Reum terlibat dan bergabung dengan Go Moo Chi untuk melacak pembunuh berantai yang ganas itu.

Pemeran utama lainnya dalam drama ini adalah Oh Bong Yi (Park Ju Hyun), seorang siswa SMA tangguh yang tinggal di area patroli Ba Reum, dan Choi Hong Joo (Kyung Soo Jin), direktur produksi (PD) dari sebuah program investigasi.

Baca Juga: Bocoran Sisyphus: The Myth Episode 13 Malam Ini: Akankah Sigma 'Melepas' Kang Seo Hae dan Han Tae Sool?

Baca Juga: Jam Tayang dan Bocoran Ikatan Cinta 31 Maret 2021, Al Andin Dapat Petunjuk Baru, Posisi Elsa Kembali Terancam?

Namun bukan hanya empat karakter utamanya saja yang membuat drama ini layak untuk ditonton. Banyaknya aktor veteran yang menjadi pemeran pendukung yang juga patut untuk diperhatikan.

Ada Jo Jae Yoon sebagai Dr. Daniel Lee, yang meneliti gen psikopat, Ahn Jae Wook sebagai Head Hunter, psikopat yang membunuh orang tua Go Moo Chi, Han Seo Joon, Kim Jung Nan sebagai istri Han Seo Joon, Kim Young Ok sebagai nenek Bong Yi, dan banyak lagi.

Terakhir, peran yang paling menuntut dan mengesankan diberikan kepada Kim Kang Hoon yang merupakan tokoh kunci serial ini.

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Soompi dan Berbagai Sumber.


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah