Terungkap! Raffi Ahmad Beberkan Biaya Sekali Terbang Jet Pribadi ke Pernikahan Kaesang dan Erina Gudono

15 Desember 2022, 09:15 WIB
Raffi Ahmad dan Sang Istri Menghadiri Pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono. /Tangkapan Layar/ Instagram @raffinagita1717/ /

SEPUTARLAMPUNG.COM - Presenter Raffi Ahmad menjadi sorotan publik, setelah menghadiri pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono di Yogyakarta dan Solo.

Pasalnya, Raffi Ahmad menggunakan jet pribadi saat menghadiri pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Rafi Ahmad mengungkapkan biaya yang cukup fantastis saat terbang menggunakan jet pribadi di pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Mulai dari biaya pilot, parkir pesawat, hingga bahan bakar. Raffi Ahmad bisa mengeluarkan puluhan juta untuk satu kali terbang.

Baca Juga: Profil MAN Insan Cendekia Paser, Sekolah Terbaik dari Kalimantan Timur yang Masuk Top 1000 Versi LTMPT 2022

"Ada (biaya) parkir seharian. Bali mahal, Singapura mahal. Kalau di Bali sehari bisa Rp25 juta," ucap Raffi Ahmad dikutip Seputarlampung dalam Kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL.

Meski, tidak membeberkan biaya yang dikeluarkan saat ke Yogyakarta, Raffi Ahmad memberi sedikit bocoran terkait harga avtur yang digunakan selama perjalanan.

"Kalau bahan bakar avtur-nya berapa?" tanya Irfan Hakim.

"Sejam terbang bisa Rp40 juta lah," ucap Raffi Ahmad.

Baca Juga: PT Angkasa Pura Solusi Buka Lowongan untuk Lulusan SMA/SMK, Cek Kualifikasi Pekerjaannya di Sini

Raffi Ahmad membantah kabar yang menyebut bahwa dia harus keluarkan uang hingga Rp250 juta untuk sekali terbang.

"Itu gue usaha, gue sewa-sewain, misal ada yang mau sewa, pakai saja," ucapnya.

Menurut Raffi Ahmad, ia akan mengeluarkan uang banyak jika tidak disewakan.

"Karena itu ada biaya maintenance, biaya kaptennya, kalau nggak gue sewa, nggak sanggup," lanjutnya.

Irfan Hakim mengungkap rasa ketertarikannya menyewa jet pribadi milik Raffi Ahmad.

"Eh kalau gue mau sewa ini (jet pribadi) buat keluarga gue, kan anak gue lima, pas kan, berapa?,” ucap Irfan Hakim.

"Ya lu bayar bensin aja lah ya, enggak tahu gue (harga sewanya). Bisa ke Bandung, (lamanya) 30 menit, bayar bensin, bayar parkir ya," kata Raffi Ahmad.

Baca Juga: CEK kjp.jakarta.go.id untuk Lihat Daftar Penerimanya, Segini Besaran yang Diterima Siswa SD-SMK dari KJP Plus

Sebelumnya, sejumlah pejabat negara,figur publik, hingga artis kenamaan Indonesia diundang hadir dalam upacara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono.

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menggelar akad nikah pada 10 Desember 2022 di Pendopo Agung Royal Ambarrukmo Yogyakarta.

Kemudian Kaesang Pangarep dan Erina Gudono menggelar resepsi pernikahan pada 11 Desember 2022 di Pura Mangkunegaran, Solo, Jawa Tengah.

Kedua mempelai rencananya akan dikirab dengan kereta kencana dari rumah dinas Wali Kota Solo, Loji Gandrung menuju Pura Mangkunegaran.***

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler