UPDATE: BSU Rp1 Juta Tahap 5 Segera Cair ke 1,7 Juta Pekerja, Pemilik Rekening BCA Pastikan Namamu Terdaftar

- 6 Oktober 2021, 14:45 WIB
Ilustrasi penyaluran BSU Rp1 juta tahap 5.*
Ilustrasi penyaluran BSU Rp1 juta tahap 5.* /Instagram/@kemnaker

SEPUTARLAMPUNG.COM - Pencairan dana bantuan subsidi upah (BSU) Rp1 juta tahap 5 akan segera cair kepada 1,7 juta. Pemilik rekening BCA/Swasta pastikan nama Anda terdaftar. Simak informasinya di sini.

Seperti diketahui, baru-baru ini Dirjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial (PHI & Jamsos) Kemnaker, Indah Anggoro Putri menyampaikan bahwa hingga 28 September 2021, Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) telah menyalurkan BLT Subsidi Gaji Rp1 juta kepada 6,99 juta pekerja hingga tahap 4.

Total penyaluran BSU Rp1 juta kepada 6,99 juta pekerja tersebut belum memenuhi target pemerintah yang ingin mengelontorkan dana BLT Subsidi Gaji kepada 8,78 pekerja pada 2021.

Artinya masih ada kesempatan bagi sekitar 1,7 juta pekerja, termasuk karyawan pemilik rekening BCA/Swasta yang akan mendapatkan BLT Subsidi Gaji Rp1 juta pada tahap 5.

Anda bisa mengetahui apakah Anda merupakan penerima BSU Rp1 juta tahap 5 dengan mengeceknya, melalui:

Baca Juga: Contoh Perhitungan Kubus dengan Titik Sudut dan Banyaknya Rusuk, Ini Jawaban Kelas 6 Tema 4

1. Buka laman https://bsu.kemnaker.go.id/
2. Daftar akun jika Anda belum memiliki akun.
3. Lengkapi pendaftaran akun.
4. Lakukan aktivasi akun dengan kode OTP yang dikirimkan melalui pesan singkat sesuai dengan nomor ponsel yang Anda daftarkan.
5. Kemudian masuk dengan akun yang telah Anda daftarkan.
6. Lengkapi biodata diri Anda seperti foto profil, status pernikahan, alamat, dan sebagainya.
7. Cek notifikasi yang tertera seperti 'Terdaftar' atau Tidak Terdaftar', 'Ditetapkan', 'Belum Memenuhi Syarat', 'Tersalurkan ke rekening Anda' (bagi pemilik rekening HIMBARA), dan 'Tersalurkan dan Aktivasi Rekening Baru' (bagi karyawan non-Himbara).

Jika Anda mendapatkan notifikasi 'Tersalurkan ke rekening Anda' atau 'Tersalurkan dan Aktivasi Rekening Baru' maka itu artinya BSU Rp1 juta telah dicairkan ke rekening HIMBARA Anda.

Baca Juga: Hati-Hati! Sudah 40-100 Hari Rumah Tak Dihuni, 2 Hal Ini Bisa Terjadi Pada Anda: Hafalkan Doa Berikut

Halaman:

Editor: Nur Faizah Al Bahriyatul Baqir

Sumber: Kemnaker Instagram


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x