Benarkah, KAJ (Kartu Anak Jakarta) CairJuli 2021? Ini Jawaban Dinsos Jakarta, Link Daftar, Syarat Dapat Bansos

28 Juni 2021, 13:20 WIB
Cara dan syarat dapat Bansos Kartu Anak Jakarta. /Tangkap layar instagram.com/@dinsosdkijakarta

SEPUTAR LAMPUNG - Kapan Cair Kartu KAJ (Kartu Anak Jakarta) di tahun 2021? Benarkah KAJ akan cair bulan Juni 2021? Pertanyan tersebut kerapkali dilontarkan masyarakat DKI Jakarta yang tidak sabar menunggu pencairan Kartu Lansia Jakarta Cair (KLJ) tahun 2021.

Pencairan sempat kali ditunda, karena beberapa hal yang perlu dipersiapkan, mulai dari pendaftaran, pendistribusian, dan pencairan.

Informasi terbaru yang diumumkan oleh Dinas Sosial (Dinsos) Jakarta bahwa pendaftaran untuk masyarakat DKI Jakarta untuk mendapatkan bantuan KAJ, KLJ, KJP dan KPDJ saat ini masih dibuka dan diperpanjang sampai bulan Juli tahun 2021.

Baca Juga: Formasi CPNS 2021 untuk Lulusan S1 Ilmu Hukum, Manajemen, Akuntansi, dan Psikologi di Lampung Timur Terbaru

Nah, bagi anda yang ingin dapat bansos untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bisa segera daftar di laman website resmi pendaftaran bansos DKI Jakarta.

“Hai #kawansosial Seiring diperpanjangnya PPKM mikro di Provinsi DKI Jakarta dan meningkatnya animo masyarakat yang ingin mendaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) karena terdampak pandemi Covid-19, maka Pendaftaran FM OTM (Fakir Miskin dan Orang Tidak Mampu) pada link : fmotm.jakarta.go.id DIPERPANJANG hingga 2 Juli 2021,” tulis akun @dinsosdkijakarta, sebagaiman dikutip Seputarlampung.com dari laman Instagram, Senin 28 Juni 2021.

Kemungkinan jadwal pencairan akan dilakukan usai pendistribusian ATM KLJ, KPDJ, KAJ, dan diprediksi pada bulan Juni atau di bulan Juli tahun 2021, untuk informasi selanjutnya mengenai tanggal cair Kartu Lansia Jakarta Cair (KLJ) bisa pantau website ini, karena akan selalu update pencairan KLJ, KPDJ, dan KAJ tahun 2021.

Baca Juga: Formasi CPNS PPPK 2021 untuk Lulusan S1 Pendidikan, Guru Matematika, Penjasorkes, dan BK di Lampung Timur

“Segera kita informasikan setelah pendistribusian Kartu ATM untuk penerima baru selesai,” tulis tulis akun @dinsosdkijakarta.

Selain itu, anda juga bisa pantau informasi lebih lengkap melalui laman website Dinas Sosial DKI Jakarta dan sosial medianya agar mengetahui perkembangan pencairan serta pendaftaran bansos untuk mereka yang membutuhkan seperti penyandang, orang miskin, lansia, anak sekolah, balita, ibu hamil dan ada juga bansos UMKM bagi pelaku usaha mikro di DKI Jakarta.

“Sebentar lagi akan dilakukan pendistribusian pemanggilan kedua bagi penerima KLJ, KPDJ, dan KAJ,” tulis akun @dinsosdkijakarta, sebagaimana dikutip Seputarlampung.com, Senin 28 Juni 2021.

Berikut ini informasi mengenai KAJ (Kartu Anak Jakarta) yang ditulis Dinsos Jakarta melalui akun resmi Instagramnya saat membalas komentar warganet:

Baca Juga: CPNS PPPK Dibuka 29 Juni 2021? Cek Jadwal Resmi dari BKN, Syarat Daftar, dan Link Pembuatan Akun

“Saya udah disurvei untuk dpt KAJ...tp blm ada hilal nya min,” @adevidianti14

“Hai, @adevidianti14 silahkan melapor ke Pendamsos yang ada di kelurahan masing-masing, atau hubungi Call Center di no yang tertera di atas. Terima kasih,” @dinsosdkijakarta

“Kalo mau daftar kaj gimana ya?” @lussianna14

“Hai @lussianna14, apabila kriteria persyaratan sudah memenuhi untuk mendapatkan Kartu Anak Jakarta, silahkan daftarkan di FMOTM agar data nya masuk ke DTKS, setelah itu akan dilaksanakan musyawarah kelurahan untuk menentukan apakah bisa mendapatkan bantuan atau tidak, terima kasih,” @dinsosdkijakarta

Informasi terbaru terkait pendistribusian dan pendaftaran bansos adalah adanya perihal pembukaan pendaftaran Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) lewat Fakir Miskin dan Orang Tidak Mampu (FMOTM) yang diupload oleh Dinas Sosial DKI Jakarta melalui akun Instagramnya.

Baca Juga: Cek Pendaftaran ppdb2021.riau.go.id, SMA-SMK 28 Juni 2021: Jadwal PPDB Riau, Syarat, Tahapan Alur Pendaftaran

Lalu, bagaimana cara daftar bansos tersebut seperti KAJ (Kartu Anak Jakarta), anda bisa daftar melalui FMOTM dengan KAJ (Kartu Anak Jakarta), soalnya data dari FMOTM bakal disetor ke DTKS Kemensos dan akhirnya menjadi acuan siapa yang memenuhi syarat menjadi penerima KAJ (Kartu Anak Jakarta).

Catat Tata Cara pendaftaran DTKS KAJ (Kartu Anak Jakarta) Tahun 2021, yakni

1. Pertama, buka situ https://fmotm.jakarta.go.id/
2. Buat akun baru jika belum punya akun
3. Selanjutnya, Login menggunakan akun yang sudah dibuat
4. Pilih menu Input Pendaftaran Baru
5. Masukkan data diri dan informasi rumah tangga ke dalam sistem
6. Terakhir, Simpan

Simak Jadwal Pendaftaran DTKS Tahun 2021, yakni

1. Pendaftaran: DIPERPANJANG sampai 2 Juli 2021
2. Pemadanan data dengan Dukcapil dan Bapenda: yakni Juli 2021
3. Musyawarah kelurahan: Juli 2021
4. Penetapan daftar sasaran tetap: Juli 2021
5. Penginputan Daftar Sasaran Tetap ke dalam aplikasi SIKS NG: Agustus 2021
6. Verifikasi dan validasi: Agustus 2021
7. Penetapan oleh Kementerian Sosial

Baca Juga: Link Cek Pendaftaran PPDB SMA Maluku Utara 28 Juni 2021: Catat Persyaratan, Tahapan Mekanisme dan Jadwal

Demikianlah, informasi seputar kapan KAJ (Kartu Anak Jakarta) cair tahun 2021 yang diprediksi akan cair bulan Juli, kemudian informasi selengkapnya mengenai tanggal pencairan KAJ (Kartu Anak Jakarta) bisa anda lihat di laman media sosial Pemprov DKI Jakarta @Dinsos DKI Jakarta atau laman website Dinas Sosial Jakarta.***

Editor: Dzikri Abdi Setia

Tags

Terkini

Terpopuler